SEKILAS INFO
: - Senin, 09-12-2024
  • 7 Bulan Yang Lalu / MAN 2 Kota Tidore Kepulauan “Selamat & Sukseskan KSM Tingkat Nasional Provinsi Maluku Utara” Madrasah Maju, Bermutu Mendunia
Korsik MAN 2 Tikep Sukses Mengiringi Upacara Hari Pahlawan

Tidore_HumasMAN2Tikep.10/11/2024. Korps Musik MAN 2 Tikep kembali menunjukkan kebanggaannya dengan sukses mengiringi upacara dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, yang berlangsung di halaman kantor Wali Kota Tidore Kepulauan. Upacara yang dipimpin oleh Inspektur Upacara, H. Ismail Dukomalamo, M.Pd (Sekretaris Daerah), berlangsung khidmat dan penuh makna.

Sebanyak 16 orang personil Korsik MAN 2 terlibat dalam acara tersebut, dengan 13 personel inti yang menunjukkan keterampilan dan kekompakan, serta 3 orang personil cadangan dari kelas X yang turut berpartisipasi. Dengan bimbingan dari Tamrin Hasan (Asisten Pelatih) dan Faradila Folaiman (Pembina), sukses mengiringi lagu kebangsaan Indonesia Raya dan Mengheningkan Cipta dengan penuh semangat dan kedisiplinan.

Melalui penampilan yang luar biasa ini, Korsik MAN 2 Tikep sekali lagi membuktikan peran serta mereka dalam menghormati jasa para pahlawan, serta memberikan warna tersendiri pada peringatan Hari Pahlawan di Kota Tidore.(ft)*

TINGGALKAN KOMENTAR