TIDORE – Lima anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) dari MAN 2 Tikep berhasil lolos seleksi Paskibraka Tingkat Kota dan Provinsi Tahun 2024. Siswa-siswi yang lolos diantaranya adalah Nurlaila Amin (Calon Paskibraka Tingkat Provinsi). Sementara Calon Paskibraka tingkat Kota yakni Abdul Gafar M Hasbi , Rizki Arditiya , Asmaranti Arpah dan Raemawasti Albar. Mereka merupakan siswa-siswi kelas XI .
Menanggapi keberhasilan mereka ,wakil kepala Madrasah (Wakamad) bidang Kesiswaan Ismid Hi Abd Latif,S.Pd mengungkapkan kegembiraan dan rasa syukurnya atas prestasi yang telah di raih.
“Alhamdulillah, Kita berbangga, karena ini untuk kesekian kalinya, siswa MAN 2 Kota Tidore Kepulauan bisa bersaing dengan madrasah serta SMA lain, apalagi kali ini sampai 5 peserta berhasil lolos sampai tahap akhir,” ujarnya
Lebih lanjut ia mengatakan untuk bisa lolos seleksi, bukanlah hal yang mudah. Siswa tidak hanya harus memenuhi ketentuan fisik seperti tinggi dan berat badan serta kondisi kesehatan, tapi juga wawasan dan pengetahuan yang luas.
ia berharap, keberhasilan tersebut menjadi contoh dan motivasi bagi anggota paskibraka lainnya, agar selalu disiplin dan semangat dalam berlatih, sehingga akan lebih banyak siswa MAN 2 Tidore Kepulauan yang bisa lolos dalam seleksi di tahun-tahun mendatang.
Selain itu,Ismid juga tidak lupa mengucapkan terima kasih terkhusus kepada pembina dan purna paskibra madrasah yang sudah berdedikasi dalam mendidik, mengarahkan, dan memotivasi juniornya.
“Yang pasti saya ucapkan terima kasih kepada pihak-pihak yang sudah mendukung dan berperan penting terutama kepada orang tua, Dewan Guru, Guru Pembina/Pendamping dalam seleksi paskibraka ini,” pungkasnya. (Humas_MAN2Tikep)
#MadrasahLebihBaik_LebihBaikMadrasah
#MadrasahHebat
#MAN2Tikep