SEKILAS INFO
: - Rabu, 24-07-2024
  • 3 Bulan Yang Lalu / MAN 2 Kota Tidore Kepulauan telah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru [PPDB] Tahun Pelajaran 2024-2025| Info Brosur lihat pada laman : https://man2tidore.sch.id/download/
TIM IKM BK MAN 2 Kota Tidore Kepulauan menjadi Pemateri Dalam Pelatihan Implementasi Kurikulum Merdeka Berbasis Komunitas

Kegiatan Pelatihan Implementasi Kurikulum Merdeka Berbasis Komunitas yang selenggerakan oleh Balai Diklat Ambon di wilayah Kerja Kantor Kementerian Agama Kota Tidore Kepulauan tahun 2024.

Kegiatan tersebut Berlangsung selama 6 hari dimulai pada tinggal 3 hingga 8 Juni 2024, ditempat kantor wilayah Kementerian Agama Kota Tidore Kepulauan.

Kemudian, TIM Implementasi Kurikulum Merdeka Berbasis Komunitas dari Madrasah Aliyah Negeri 2 Kota Tidore Kepulauan, Ibu Lu’luul F. Algus, S. Si., dan Hadiyana Nasar, S. Pd., dan didampingi Kepala Madrasah Ibu Nurlaila Usman, S.Pd., telah membawakan materi tentang
BENCHMARKING PRAKTIK IMPLEMENTASI KURIKULUM MERDEKA.

Dalam kegiatan ini telah melibatkan unsur kantor Kementerian Agama Kota Tidore Kepulauan dan Kantor Kementerian Agama Kota Ternate dan juga Dosen Perguruan Tinggi IAIN Ternate dengan peserta berjumlah 35 orang terdiri dari 25 peserta dari Kemenang Kota Tidore Kepulauan, 7 Orang dari Kantor Kementerian Agama Kota Ternate dan 3 orang dari IAIN Ternate.

Dan Kegiatan Pelantihan ini Bertujuan menciptakan pendidikan yang menyengkan serta memberikan pemahaman mendalam dan keterampilan praktis mengenai Implementasi Kurikulum Merdeka Berbasis Komunitas. Tidore , 7 Juni 2024. Humas_MAN2Tidore

TINGGALKAN KOMENTAR